Minggu, 09 November 2014

Ralat dan permintaan maaf

Aku tau blogku ini nggak terlalu banyak pengunjungnya. Meski begitu, rasanya tetep perlu untuk menyampaikan ralat dan minta maaf.

Jadi, ada beberapa tulisan yang menyatakan tentang fakta tapi ternyata tidak benar. Sebenarnya nggak niat seperti itu. Cuma emang dasar pemalas. Malas ngecek dulu kebenaran suatu berita dan hanya mengandalkan kesotoyan semata.

Setelah dicek, ternyata banyak juga. 1. Paling fatal nih. Yaitu aku tulis kalo Siti Nurbaya itu karangan HAMKA. Di tulisan dengan judul: TKVDW: Tenggelamnya Kapal Van Der Wijk. Dodol kan? Padahal yang bener itu karangan Marah Rusli. *semoga cuma satu blog ini yang bisa se-oon itu dan semoga gapernah dijadiin sumber referensi. Pak Marah Rusli, jangan marah ya.. :')
2. Aku tulis kalau buku The Da Peci Code itu karangan Asma Nadia. Padahal yang bener penulisnya Ben Sohib. Akkkkk... Karena efek nonton filmnya 3 hati 2 dunia 1 cinta. Biasa yang cerita-cerita gitu kan buatan Asma Nadia. Heuheu. Ini ada di tulisan berjudul: Nonton lagi 3 hati 2 dunia 1 cinta.
3. Di tulisan dengan judul: chocolate. Aku tulis kalau ada film yang judulnya Charlie and the Chocolate Company. Yang main Johny Deep. Padahal yang bener Charly and the Chocolat Factory. Kalo yang ini asli salah ketik.
4. Selanjutnya aslinya bukan salah sebut. Cuma sok-sokan kasih nama sendiri. Males cari info dan nanya. Di tulisan: Cieeee.. Naik gunung ciee... #Merbabu yeyyy! Aku nulis kalo kita berhenti lama di bidang datar luasss sekali yang penuh prrbukitan. Itu aslinya dikenal dengan nama bukit teletubbies.

Udah. Semoga tidak ada pihak-pihak yang dirugikan dengan kesotoyanku. Kapokkk pokoknya : |

Share:

0 komentar:

Posting Komentar